Selalu Melakukan Introspeksi Diri

OASIS SABDA 10 Sep 2021
Bacaan I: 1Tim 1:1-2.12-14
Mazmur Tanggapan: Mzm 16:1.2a.5.7-8.11
Bait Pengantar Injil: Yoh 17:17b.a
Bacaan Injil: Luk 6:39-42
Salah satu kencenderungan kita sebagai manusia adalah melihat dan menemukan kejelekan dan kekurangan orang lain. Kita begitu mudah melihat keburukan sesama ketimbang hal-hal baiknya.

Tentu hal ini bukanlah tindakan yang bijak. Bukan tindakan yang bercirikan kristiani. Sebab, kecenderungan itu akan membuat kita menjadi orang sombong, mudah menghakimi, merendahkan dan memojokkan orang lain. Kita hanya akan menilai buruk orang lain dan menganggap diri kita paling suci.

Dalam Injil hari ini, Yesus mengajak kita untuk berani melihat diri sendiri dan menghilangkan hal-hal yang kurang baik. Kita semua mempunyai balok dalam mata kita. Balok yang menghalangi kita melihat diri sendiri.

Balok-balok itu bisa berbentuk balok kesombongan, dendam, iri hati, egois, merasa diri yang paling benar, suka memaksakan kehendak, berbohong. Balok-balok inilah yang membuat kita tidak mampu melihat kebaikan, kejujuran, keramahan dan pengorbanan orang lain. "Mengapakah engkau melihat selumbar di dalam mata saudaramu, sedangkan balok di dalam matamu sendiri tidak engkau ketahui?" (Luk 6:41).

Marilah kita melakukan instrospeksi diri secara jujur. Kita selalu menyadari kelemahan dan kekurangan kita. Kita berjuang untuk menanggalkan balok di kata kita dan selalu menemukan kebaikan dalam diri sesama.

Tuhan memberkati dan Ave Maria!

Komentar

  1. Sy pun berintrospeksi agar TIDAK TERJEB AK dengan Oasis Sabda ini, dengan hati" menerjemahkan secara lurus Sabda ini dimana pun dan kapanpun ada dan berada... Tuhan pasti menolong....

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Belaskasih Allah Terhadap Pendosa

Doa Seorang Ibu

Kreatifitas Melayani