Wartakanlah Injil
OASIS SABDA 03 Des 2021
Pesta St. Fransiskus Xaverius Pelindung Misi
Bacaan I: 1Kor 9:16-19.22-23
Mazmur Tanggapan: Mzm 117:1.2
Bait Pengantar Injil: Mat 28:19a.20b
Bacaan Injil: Mrk 16:15-20
Perutusan semua pengikut Kristus adalah untuk mewartakan Injil. Kita dikarunia mandat oleh Yesus untuk mengemban tugas yang mulia ini. “Pergilah ke seluruh dunia, beritakanlah Injil kepada segala makhluk." (Mrk 16:15).
Tugas mewartakan Injil bukanlah tugas yang ringan. Sebab, mewartakan Injil sesungguhnya bukan hanya melalui kata-kata indah dan mempesona. Mewartakan Injil bukan hanya mengedepankan retorika yang menawan dan mengundang decak kagum banyak orang. Tetapi, lebih dari semua itu, mewartakan Injil harus terpancar melalui seluruh pribadi dan hidup kita.
Seluruh tindakan dan karya-karya kita harus menjadi pewartaan pancaran kasih Allah. Mewartakan Injil harus nyata dalam sikap respek terhadap semua orang dan semua makhluk. Mewartakan Injil harus terpancar melalui sikap solider terhadap semua orang dan makhluk, terlebih mereka yang menderita.
Santo Fransiskus Xaverius yang kita pestakan hari ini merupakan seorang yang mempersembahkan diri untuk mewartakan Injil ke seluruh dunia. Ia sangat energik dan menarik, rendah hati dan penuh pengabdian. Sebagai seorang pendekar karya misi, ia mendirikan pusat-pusat katekumenat dan sekolah-sekolah, dan berusaha mendidik imam-imam pribumi di setiap tempat yang ia kunjungi. Demi keberhasilan karyanya ia dengan tekun mempelajari bahasa daerah.
Fransiskus Xaverius pantang menyerah. Demi karya misi, dia rela menjelajah tanpa kenal lelah. Dan akhirnya benih-benih iman yang ditaburkan pun bertumbuh subur di Asia Selatan dan tengah. Puluhan ribu orang menjadi percaya dan dibaptis.
Marilah memohon daya Roh Kudus agar memampukan kita untuk menjadi pewarta Injil yang sejati. Kita berjuang untuk mempersembahkan hidup demi memancarkan kasih dan kemuliaan Allah.
Santo Fransiskus Xaverius, doakanlah kami!
Tuhan memberkati n Ave Maria!
Pesta St. Fransiskus Xaverius Pelindung Misi
Bacaan I: 1Kor 9:16-19.22-23
Mazmur Tanggapan: Mzm 117:1.2
Bait Pengantar Injil: Mat 28:19a.20b
Bacaan Injil: Mrk 16:15-20
Perutusan semua pengikut Kristus adalah untuk mewartakan Injil. Kita dikarunia mandat oleh Yesus untuk mengemban tugas yang mulia ini. “Pergilah ke seluruh dunia, beritakanlah Injil kepada segala makhluk." (Mrk 16:15).
Tugas mewartakan Injil bukanlah tugas yang ringan. Sebab, mewartakan Injil sesungguhnya bukan hanya melalui kata-kata indah dan mempesona. Mewartakan Injil bukan hanya mengedepankan retorika yang menawan dan mengundang decak kagum banyak orang. Tetapi, lebih dari semua itu, mewartakan Injil harus terpancar melalui seluruh pribadi dan hidup kita.
Seluruh tindakan dan karya-karya kita harus menjadi pewartaan pancaran kasih Allah. Mewartakan Injil harus nyata dalam sikap respek terhadap semua orang dan semua makhluk. Mewartakan Injil harus terpancar melalui sikap solider terhadap semua orang dan makhluk, terlebih mereka yang menderita.
Santo Fransiskus Xaverius yang kita pestakan hari ini merupakan seorang yang mempersembahkan diri untuk mewartakan Injil ke seluruh dunia. Ia sangat energik dan menarik, rendah hati dan penuh pengabdian. Sebagai seorang pendekar karya misi, ia mendirikan pusat-pusat katekumenat dan sekolah-sekolah, dan berusaha mendidik imam-imam pribumi di setiap tempat yang ia kunjungi. Demi keberhasilan karyanya ia dengan tekun mempelajari bahasa daerah.
Fransiskus Xaverius pantang menyerah. Demi karya misi, dia rela menjelajah tanpa kenal lelah. Dan akhirnya benih-benih iman yang ditaburkan pun bertumbuh subur di Asia Selatan dan tengah. Puluhan ribu orang menjadi percaya dan dibaptis.
Marilah memohon daya Roh Kudus agar memampukan kita untuk menjadi pewarta Injil yang sejati. Kita berjuang untuk mempersembahkan hidup demi memancarkan kasih dan kemuliaan Allah.
Santo Fransiskus Xaverius, doakanlah kami!
Tuhan memberkati n Ave Maria!
Amin๐๐
BalasHapusAmin Bapk Romo ๐ Sangat terberkati dan terinspirasi bgku๐๐
BalasHapusAmiiinnnn๐๐
BalasHapusAminnn. Tuhan memberkati selalu
BalasHapus