Fokus Pada Yesus

OASIS SABDA 03 Agt 2021
Bacaan I: Bil 12:1-13
Mazmur Tanggapan: Mzm 51:3-4.5-6a.6bc-7.12-13
Bait Pengantar Injil: Yoh 1:49b
Bacaan Injil: Mat 14:22-36
Iman akan semakin teruji ketika berhadapan dengan situasi penuh resiko yang berada di luar kendali kita. Apakah dalam situasi seperti itu kita masih mempercayakan diri pada penyelenggaraan Ilahi?

Beriman secara mendalam berarti mempercayakan diri pada penyelenggaraan Ilahi. Dalam situasi apapun kita tetap kokoh karena Allah pasti menopang dan menolong kita.

Dalam bacaan Injil, Petrus dan para murid yang lain ketakutan karena menghadapi gelombang yang dahsyat. Mereka takut karena perahu mereka terombang-ambing oleh gelombang yang dahsyat.

Sementara Petrus ketakutan tatkala berjalan di atas air untuk menuju ke Yesus. "Tetapi ketika dirasanya tiupan angin, takutlah ia dan mulai tenggelam lalu berteriak: 'Tuhan, tolonglah aku!'"(Mat 14:30). Ketika Yesus menolongnya, Ia berkata: “Hai orang yang kurang percaya, mengapa engkau bimbang?” (Mat 14:31).

Sebenarnya kita tidak lebih hebat dari Petrus. Apa yang kita saksikan dalam diri Yesus sebenarnya sering terjadi pula dalam hidup kita.

Awalnya penuh semangat untuk mengikuti jejak Kristus. Kita penuh antusias seperti Petrus. Kita sungguh percaya dan fokus pada Yesus.

Namun, di tengah jalan, ketika fokus kita pada hal lain, di luar diri Yesus, kita mulai bimbang. Seperti Petrus ketika menyadari bahwa gelombang sangat besar, dia takut tenggelam dan meminta tolong. Demikian kita pun sering kali bimbang dan takut! Fokus kita tidak pada Kristus lagi.

Tuhan mengundang kita semua untuk mengikuti jejak-Nya. Walaupun terkadang terasa tidak mungkin dan mustahil, bersama Dia kita pasti bisa.

Kuncinya adalah selalu fokus pada Kristus. Kita menyerahkan seluruh hidup dan karya kita pada penyelenggaraan Ilahi. Tuhan selalu berbuat yang terbaik bagi hidup kita.

Tuhan yang memanggil kita "jangan takut" adalah Kristus yang selalu menolong. Dia pasti membebaskan dan menyembuhkan, menopang dan meneguhkan peziarah hidup kita. Dia yang selalu memberi kekuatan untuk berjalan di atas air kehidupan yang penuh dengan gelombang dan badai!

Tuhan memberkati dan Ave Maria!

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Belaskasih Allah Terhadap Pendosa

Doa Seorang Ibu

Kreatifitas Melayani